Postingan

Menampilkan postingan dari 2009

PERAN KELUARGA BISA MENCEGAH BUNUH DIRI

Dalam hitungan bulan, telah terjadi lima kali kasus bunuh diri.  Selain kejadian yang beruntun, hal menarik perhatian lainnya adalah tempat yang dijadikan tempat untuk bunuh diri tersebut.  Semua peristiwa bunuh diri terjadi di tempat-tempat umum sehingga menarik perhatian banyak orang.  Mengapa seseorang melakukan bunuh diri?  Dan mengapa mereka memilih tempat umum untuk dijadikan tempat untuk bunuh diri?  Lantas apa yang salah dengan masyarakat Indonesia saat ini sehingga begitu banyak kejadian yang menjurus atau tindakan nyata untuk mengakhiri hidupnya secara paksa. Membahas motivasi seseorang melakukan bunuh diri mungkin bisa dilakukan oleh pakar melalui berbagai peristiwa, tindakan atau ucapan dari pelaku beberapa saat sebelum dia melakukan aksi bunuh diri, namun yang jelas semua itu bukanlah masalah utama ketika kita membicarakan fenomena bunuh diri ini.  Namun yang paling penting untuk dibahas dan dicarikan sol...

KINI KU DUDUK DI SISI BIDADARI (10 SAJAK MENDADAK UNTUK MU)

1. DI ABDUL MUIS, SORE LIMA BELAS TAHUN YANG LALU Lima belas tahun yang lalu Sore jam 3 rajawali hinggap diatas bulu kepengecutan dileherku Mata ini kulipat menyumbat Hati kututp untuk sekedar menjilati bahasa basi Sore itu jam 3 Kulepas lembut bulu-bulu mereak Di Badul Muis, disarang yang sarat duka, harapan hilang dan keputusasaan Rintihan hati memekakan suara hati Di Abdul Muis sore jam 3 Kulepas setengah jiwa menuju ketidakpastian 2. CINTA Lagi-lagi cinta Cinta-cinta lagi Cinta lagi cinta Lagi cinta lagi Lalu kapan saya? 3. KALAU HARUS Kalau aku harus bicara Agar kau menangis Aku akan banyak bicara Kalau aku harus berdusta Agar kau tertawa Aku tak’an sering berdusta Karena untuk mu kulihat menangis dan tak tertawa Kulakukan apa saja 4. DULU…2012 Tuhan pernah ada dan hinggap diujung perahu Nuh yang perkasa Lalu entah mengapa Dia hilang entah kemana Mungkin membuat mainan baru yang lebih rumit dari lego Dan menyerahkan kuasa-Nya kepada nalar dan logika Tapi masih banyak yang mengira ...

KOMUNIKASI, KEWASPADAAN ATAU PARANOID POLITIK?

Gambar
Kasus bank Century bergulir begitu cepat dan mungkin tidak pernah disangka oleh semua pihak, baik dari pemerintah maupun yang menggugat kasus ini sekalipun. Bahkan kasus ini terus deras mendominasi pemberitaan media massa menggantikan kasus perselisihan antara KPK, Kejaksaan dan kepolisian. Beberapa pemberitaan malah terus menghubungkan peristiwa kkriminalisasi KPK sebagai akibat dari gigihnya KPK mengusut kasus Bank Cantury yang diduga melibatkan banyak tokoh pemerintahan negeri ini. Perlawanan yang awalnya membela KPK mulai beralih menjadi gerakan rakyat untuk menggugat penyelesaian kasus ini dan meminta pertanggungjawaban dari semua pihak yang terlibat. Gerakan rakyat terus bergulir di berbagai daerah dengan melibatkan banyak organisasi dan tokoh masyarakat. Bahkan tuntutan pun makin keras diteriakkan, salah satunya menuntut Wakil Presiden Boediono dan Menteri Keuangan Srimulyani untuk mundur seperti yang dikemukakan oleh Mantan Ketua MPR Amien Rais beberapa waktu lalu. Terakhi...

KETIKA ISTERIKU MENIKAH LAGI

Gambar
“Apa…….??????” Serasa dirinya disambar truck tronton yang langsung menghantam tubuhku dan menghempaskan seluruh puing-puing tubuhnya jauh kedasar bumi paling dalam. Dilihatnya sesosok wanita dihadapannya itu. Seraut wajah dingin namun cantik tengah menatap diriku dengan tajam. Seulas senyum tersungging dibibirnya dan aku sangat sulit menterjemahkannya saat ini. Isteriku ingin menikah lagi? “Ga usah berlebihan gitu deh pa…kan saya mencoba jujur sama papa. Mama ngga bisa bohongi papa tentang perasaan mama” Aku tetap dalam posisiku. Bersandar ke tembok dengan posisi lutut tertekuk dan tertahan kedua telapak tangan. Kepalaku tertunduk dan menatap tajam seekor semut yang sedang berkeliling mengitari jempol kakiku. Aku berusaha menekan perasaanku yang tengah galau. “Bagaimana mungkin ini bisa terjadi?” pikirku. Baru saja kemarin aku mengambil keputusan untuk mengatakan hal yang sama kepada isteriku. Aku akan meminta ijinnya untuk menikahi teman SMA-ku dulu yang sekarang telah menja...

SEJUTA RASA KARENA KAMU…

Air itu deras mengguyur hati yang lembab Derasnya menggerus rasa yang hampir saja hambar Dan kalau kau bertanya apakah aku bahagia Aku hanya akan berdiri di depan pintu sambil kurantangkan kedua tanganku Tuhan aku percaya, ternyata kau memang ada Dari sana aku mendengar 3 kata menyapa, “kamu lagi apa?” Dan ku yakin suara itu milikmu Sejuta rasa Disapa terkasih tersembunyi Jauh dilubuk hati masa lalu Tersimpan bersama benang terurai yang dibangun laba-laba seiring gerakan detik jam dengan jarum pendek keputusasaan dan jarum panjang harapan Berpadu dalam ketidakteraturan Dimana kamu sekarang berada Siapa yang ada disampingmu sekarang Bahagiakah juga kau disana? Tuhan menyapa dalam cinta Kamu menyapa dalam asa Aku menjawab dalam rasa Dan waktu mengejekku dalam diam Tinggi, panjang dan lebar aku kenal Kini waktu yang aku rasa Dulu sekali Kini Esok Menjadi tidak lagi berarti Entah apalagi yang akan aku temui misteri didirimu itu… Bandung, 30 Nopember 2009 (21.05 wib)

BERPIKIR BENAR, BERPIKIR POSITIF

Gambar
Pikiran positif adalah pikiran yang dapat membangun dan memperkuat kepribadian atau karakter. Ini juga berarti bahwa kita bisa menjadi pribadi yang lebih matang, lebih berani menghadapi tantangan, dan melakukan hal- hal yang hebat. Pikiran positif tak akan membuat kita berhenti karena keterbatasan atau kelemahan kita, namun pikiran positif justru akan membuat kita mencari kekuatan kita hari demi hari. Pascal pernah mengutarakan kalimat-kalimat bijak, yang kira-kira bunyinya seperti ini: "Pikiran positif datang dari kepercayaan, pikiran negatif datang dari keragu-raguan; rasa takut yang benar adalah rasa takut yang digabungkan dengan harapan, karena itu lahir dari kepercayaan, serta kita berharap pada Tuhan yang kita yakini; sementara rasa takut yang salah digabungkan dengan keputusasaan, karena kita takut pada Tuhan; beberapa orang takut kehilangan-Nya, sementara yang lain takut mencarinya." Jadi, kita...

UNTUK BISA BERTAHAN HIDUP…KAMU JANGAN PERGI SEKOLAH ANAKKU!!!

Ketika gurumu tak peduli ketika kau bertengkar dengan temanmu Ketika gurumu membuatmu takut karena lupa mengerjakan tugas Ketika gurumu tak peduli ketika kau tidak mau masuk sekolah Ketika gurumu membuatmu tidak merasa nyaman di kelas Ketika gurumu tidak pernah memperhatikanmu mengerti atau tidak Ketika gurumu tidak pernah merasakan engkau bahagia atau tidak Jangan kau menghamba dan menjunjung gurumu sedemikian rupa seolah mereka adalah dewa! Ketika sekolah tak peduli dengan kebutuhanmu dalam belajar Ketika sekolah tidak peduli dengan fasilitas yang seharusnya kau pergunakan Ketika sekolah membuatmu serasa di penjara Ketika sekolah hanya menjadi lintah darat berkulit pendidikan Ketika sekolah menjadikanmu sebagai komoditas sumber mengeruk laba Ketika sekolah memperlakukanmu menjadi kelinci percobaan pendidikan Ketika sekolah hanya lapisan bentang tembok beton yang kaku Ketika sekolah hanya membuatmu menjadi robot tanpa rasa Ketika sekolah ...

GURU, SISWA DAN FENOMENA 2012

Gambar
(Diterbitkan Harian Umum Tribunjabar, Jum,at, 20 Nopember 2009) Film 2012 telah berhasil merebut perhatian masyarakat dunia dan Indonesia pada khususnya. Berbagai pendapat dan opini terus beredar dimasyarakat baik yang pro maupun kontra. Yang kontra menyatakan bahwa film itu bisa merusak keyakinan masyarakat tentang kiamat sementara yang pro menyatakan bahwa film ini hanya fiksi dan sudah banyak film yang mengangkat tema yang sama. Film ini pun telah menjadi bahan obrolan dan diskusi dikalangan siswa di kelas dan berkembang menjadi opini yang dapat mempengaruhi siswa yang lainnya. Sebagai guru, kita harus mengikuti perkembangan ini dan mencoba memberikan ruang kepada siswa untuk mengemukakan pendapatnya dan mendengarkan ilmu, pengetahuan, opini dan kesimpulan secara mandiri dan guru memposisikan dirinya sebagai mediator dan fasilitator bagi berjalannya diskusi secara lancar dan jelas. Hal ini menjadi sangat penting setelah semua orang merasa khawatir dari film yang ditayangkan. Sem...

POLIGAMI

Setelah mengikuti berbagai debat, olah pikir dan diskusi yang berkembang di masyarakat tentang poligami, akhirnya saya dapat menyimpulkan beberapa hal. Ini semua tak lebih merupakan hasil pengendapaan terhadap berbagai polemik yang terjadi akhir-akhir ini. Poligami, tidak disuruh dan bukan merupakan sunah Rasul. Poligami sering menjadi polemik dimasyarakat karena ada beberapa penafsiran terhadap ayat yang berhubungan dengan itu. Tapi itulah manusia, terkadang penafsirannya sangat tergantung pada subyektifitas dan kepentingan dari siapa yang menafsirkannya. Tidak ada alasan yang kuat atau argumen yang logis mengapa Islam membolehkan poligami. Karena saya yakin Islam sangat menjunjung harkat dan martabat wanita. Terkadang penafsiran terhadap ayat yang seolah membolehkan poligami hanya dijadikan pembenaran bagi insting kelaki-lakian agar diijinkan untuk membagi cintanya atau bahkan kasarnya bagi kepuasan nafsu sek laki-laki. Dengan ayat yang sepotong dan tidak dikaji dari berbaga...

Merangkul Asmara Membuang Asa....

Aku merasa hari ini mendapatkan sinar mentari tapi rasanya....Tuhan menatapku Dimana sebenarnya aku berada Ketika dera dunia sudah menghimpit begitu dalam?

LAGI-LAGI HEBOH 2012

Gambar
Beberapa hari kebelakang, MUI Malang mengecam beredarnya film 2012 dengan alasan haram hukumnya memvisualisasikan kiamat dan menganggap bahwa film tersebut tidak memberikan manfaat apapun bai umat Islam karena apa yang ada dalam tayangan tersebut tidak sesuai dengan ajaran Islam. Sejak kapan ulama perhatian terhadapa materi yang ditayangkan film di Indonesia. Dan berapa ratus film beredar di Indonesia yang materi dan jalan ceritanya tidak bertentangan dengan ajaran Islam? Toh selama ini film yang serupa, yang menceritakan tentang akhir kehidupan di muka bumi ini, telah banyak dirilis dan tayangkan dalam film-film yang serupa. Dimana MUI saat itu? Tapi terlepas dari semua itu, sebenarnya yang menjadi alasan MUI Malang mempermasalahkan film itu karena ada tayangan dimana Masjidil Haram menjadi salah satu tempat yang terkena dampak bencana global yang ditampilkan secara spektakuler di film tersebut. Seandainya tidak ada gambar itu, mungkin MUI tidak akan mempermasalahkannya. Alasan la...

KETIKA SUMPAH MENJADI KOMODITAS…

Gambar
Ketika nama Tuhan diteriakkan dalam keramaian Ketika sumpah diikrarkan dalam kekalutan Tuhan berubah menjadi sosok kerdil yang dinafikan Tuhan tak perlu diberitahu karena Dia Maha Tahu Manusia tak perlu diberitahu karena mereka melihat tingkah laku Dan hukum tak memerlukan sumpah janji dari para pelaku Hukum adalah manusia punya usaha Kebenaran adalah Tuhan punya kuasa Hukum adalah sarana mencapai kebenaran Tuhan melalui upaya Sumpah atas nama Tuhan bukan komoditas Tapi nampak dalam integritas Bukan dari teriakan keras Kalau manusia bisa kalian pecundangi Tuhan bukan sosok yang bisa kau curangi Karena kebenaran tidak bisa kalian tutupi Bersumpahlah dalam hati itu Itu pun sebenarnya tidak berarti Karena Tuhan jauh lebih mengerti Berbuatlah dalam aksi Karena sesungguhnya kami tidak peduli Kami sudah muak dengan segala janji Kalau Tuhan saja kau jadikan alat untuk sembunyi Apalagi kami yang tak pernah pegang semua bukti Kalian bebas mendistorsi informasi Kami hanya ingin kejujuran Walau ...

KEDUDUKAN SUMPAH DALAM HUKUM KITA?

Gambar
Saya bukan ahli hukum dan ulama, jadi judulnya diberi tanda tanya. Beberapa hari ini saya melihat beberapa pejabat negara kita gandrung mengucapkan sumpah karena tersandung masalah besar yaitu kasus “kriminalisasi KPK”. Dari mulai Kabareskrim Susno Duadji, Pimpinan KPK Bibit, wakil ketua KPK M.Yasin dan lainnya. Sebenarnya apa arti sumpah yang mereka ucapkan itu? Apa pertimbangan mereka sehingga merasa sangat perlu mengucapkan sumpah di depan khalayak umum? Apakah pengucapan sumpah itu berimplikasi hukum kepada mereka yang namanya terbawa-bawa dalam kasus ini? Sumpah sebenarnya sudah mereka ucapkan ketika mereka diangkat untuk menduduki jabatan tertentu, sumpah jabatan namanya. Sumpah itu dilakukan dengan mengucapkannya dibawah kitab suci masing-masing, sebuah tindakan ritual yang sakral karena membawa nama Tuhan. Saya tidak tahu apakah mereka benar-benar mengucapkan sumpah itu ketika diambil sumpahnya atau mereka hanya berguman saja untuk kamuflase gerakan bibir dan menutup hati...

KRIMINALISASI KPK

Gambar
Saya awam dibidang hukum. Saya awam dibidang ilmu pemerintahan. Saya awam dibidang ilmu kriminal. Namun untuk melihat kasus penahanan pimpinan KPK oleh Polisi, hati nurani jauh lebih dominan ketimbang akal dan ilmu. Saya rasa ini manusiawi karena secara kasat mata polisi melakukan sebuah tindakan yang menempatkan para pimpinan KPK ini dalam posisi tertindas, sehingga jangan heran apabila opini masyarakat kemudian berkembang untuk membela KPK. Jangan salahkan masyarakat yang menggugat dan mempertanyaan proses penahanan ini! Mungkin secara hukum, polisi dapat melakukan bantahan dan sanggahan terhadap berbagai hal yang menyudutkan proses penahanan tersebut dan menganggap bahwa masyarakat tidak paham dan mengerti hukum. Dengan dalih alat bukti yang cukup dan prosedur hukum yang ketat, polisi akan mudah mematahkan argumentasi apapun dari masyarakat yang menggugat masalah tersebut yang lebih mengedepankan opini dan perasaan. Tapi apa pendapat kita bila 19 tokoh Indonesia yang memiliki i...