Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2010

KEGIATAN SEMINAR NASIONAL POTENSI LUAR BIASA SEJUTA ANAK CERDAS ISTIMEWA INDONESIA

A. Pendahuluan Pada hakekatnya, pendidikan adalah proses dan wahana bagi pembentukan diri seseorang secara keseluruhan dan kesadaran. Oleh karena itu, pendidikan menjadi hak dari setiap individu dalam usaha menjadikan manusia lebih beradab dan maju. Salah satu yang berhak untuk mendapatkan layanan tersebut adalah anak yang termasuk dalam kategori Cerdas Istimewa dan Bakat Istimewa (CIBI). mereka tidak saja berhak mendapatkan pendidikan, namun juga berhak mendapatkan layanan pendidikan yang sesuai dengan kebutuhan dan karakter mereka. Sebagaimana dijamin dalam undang-undang Sistem Pendidikan Nasional no.23 tahun 2003, pasal 5 ayat 4 yang berbunyi : “warga negara yang memiliki potensi kecerdasan dan bakat istimewa berhak mendapatkan pendidikan khusus”. Pendidikan khusus atau layanan khusus ini pada dasarnya adalah upaya untuk memenuhi memaksimalkan potensi yang mereka miliki sehingga mampu memberikan kontribusi yang signifikan bagi kehidupan dirinya, keluarga, masyarakat dan negara...

MEMBENAHI KEBIASAAN BURUK DALAM RAPAT

Sebuah rapat diadakan untuk membahas suatu permasalahan atau sesuatu yang penting untuk dibahas dan diputuskan bersama. Jadi kalau hanya pengumuman dan menyelesaikan masalah yang bersifat pribadi, tidak perlu diadakan rapat. Rapat adalah forum resmi yang diadakan untuk membahas sesuatu yang berhubungan dengan pelaksanaan sebuah institusi. Karena formal, maka rapat menjadi satu-satunya forum bagi penyelesaian masalah atau progam yang melibatkan banyak pihak dimana semua pihak bebas untuk melakukan saran, kritik dan menyampaikan pendapat secara terbuka, fokus dan lugas. Namun sering kita mendapatkan sebuah forum rapat tidak menjadi ajang pembahasan untuk menemukan solusi, namun lebih cenderung menjadi ajang curhat dan memunculkan masalah baru. Curhat dari para pemimpin rapat atau peserta rapat dan membuat rapat menjadi tidak fokus, boros waktu bahkan menimbulkan konflik baru. Konflik baru bisa muncul ketika peserta dan pelaksana rapat tidak mempersiapkan rapat secara matang sehingg...

REVOLUSI BUDAYA KERJA DI TARUNA BAKTI

Gambar
Setiap tempat kerja memiliki karakternya masing-masing sehingga melahirkan, membangun dan mengembangkan sebuah budaya kerja yang berbeda satu sama lain.  Ketika manusia hidup dalam kelompok dan hidup bersama, bekerja menjadi bukti aktualisasi diri dalam berperan dikelompoknya.  SELINTAS TENTANG SEJARAH KERJA Kerja menjadi ajang pembuktian diri dalam menempatkan dirinya dalam komunitas.  Setiap anggota kelompok memposisikan dirinya sedemikian rupa untuk mendapatkan pengakuan dari anggota lainnya.  Dan yang pasti, semua anggota pasti memiliki perannya masing-masing.  Kerja adalah aktualisasi diri.  Jangan heran bila sampai saat ini, di Kerajaan Yogyakarta masih ada orang yang mau menjadi abdi dalem mengabdi kepada raja walau hanya dibayar belasan ribu sebulan. Namun sejarah terus berputar dan budaya kerja mengalami perubahan dari masa kemasa.  Mulai dari bentuk perbudakan, penjajahan, kapitalisme dan globalisasi seperti saat ini, budaya kerja pun me...

FACEBOOK : MENDEKATKAN YANG JAUH DAN MENJAUHKAN YANG DEKAT!

Gambar
Tulisan ini hanya sekedar pengingat saja. Tidak ada unsur penghakiman atau terkesan mendramatisir situasi yang tengah berkembanga. Syukur seandainya apa yang ditulis disini tidak pernah terjadi pada diri kita masing-masing. Kalau memang terjadi, saatnya melakukan beberapa perbaikan supaya hidup kita bisa lebih berkualitas. Sadar atau tidak sadar, facebook sudah menjadi bagian hidup dari banyak masyarakat di dunia. Telah begitu banyak orang yang sangat tergantung pada jejaring sosial yang satu ini. Hampir semua orang memanfaatkan jejaring ini dalam menjalin komunikasi dengan berbagai pihak, baik teman sekolah, rekan kerja atau sekedar kenalan baru. Tidak hanya itu, bahkan beberapa orang menjadikan facebook menjadi gaya hidup baru yang wajib menemani dimanapun berada. Menjadi sarana untuk eksis, sekedar berkeluh kesah, bercerita tentang kegiatan, curhat atau juga secara tidak langsung menunjukkan berbagai keberhasilan hidup. Berharap mendapatkan respon dari orang lain, kita ter...

PERANG SMS DI KANTOR 18

Drrrrrrr…..drrrrrrrrrrrrrrrrrr…. Indra meraih handphone itu...sebuah SMS masuk. “dari ketua dewan komisaris…’selidik punya selidik, kasus ini bukan yang pertama pak , jadi harap bapak mulai melakukan tindakan untuk mengusut kasus ini sampai tuntas. Kami sudah melakukannya tapi terbentur pertemanan dan kekakuan para panitia’”. Indra membaca untuk yang kedua kalinya. Dia tidak paham dengan isi SMS itu. Lalu dia tutup kembali inbox-nya dan baru sadar bahwa SMS itu dari direkturnya. Malam seperti ini direkturnya mengirim SMS seperti ini? Indra kemudian menekan tombol reply. “saya terima pak…mudah-mudahan besok kita bisa membahasnya” Indra kemudian berusaha untuk kembali bisa tidur. Tapi matanya sudah tidak bisa diajak kompromi lagi. Pikirannya masih bekerja untuk sekedar mengumpulkan kejadian demi kejadian yang terjadi di kantornya. SMS demi SMS berseliweran di ruangan kantor yang berada di lantai 18 gedung tertinggi di kotanya. Yang paling sering memberitahukan dirinya tent...

ATLANTIS,BENUA HILANG ITU ADA DISINI

Ada perspektif baru dari hasil membaca buku atlantic benua yang hilang. Salah satu dari hasil membaca tersebut adalah munculnya kesadaran akan indahnya negeri kita bernama Indonesia. Dalam buku itu penulis secara gamblang memaparkan adanya sorga eden seperti yang digambarkan oleh plato. Sebuah bangsa yang indah dengan kondisi alam yang penuh dengan hasil bumi berupa pertanian dan hasil tambang. Kehidupan manusia yang sejahtera dan sesuai dengan gambaran sorga dari semua agama di dunia. Dengan segala bukti yang ada dan dukungan teori yang terus berkembang, penulis membeberkan dan berusaha meyakinkan berbagai pihak untuk mau menyadari bahwa benar adanya sebuah negeri yang menyerupai sorga. Tapi terlepas dari semua kontroversi yang ada, rakyat Indonesia sebenarnya harus sudah mulai sadar bahwa apapun bentuknya, benar atau tidak teori atlantic tersebut, negara kita adalah sorga. Negara kita adalah sorga yang Tuhan ciptakan dalam kondisi terbaik. Adalah kini kesadaran itu pada diri kita...